Kegiatan Halojiwa
Halo Jiwa Walk Together 2020
Tahun 2020, sudah
saatnya bagi Halo Jiwa untuk berjalan meninggalkan garis start. Semakin banyak orang yang membicarakan tentang kesehatan
mental, tapi belum semua orang ingin melakukan sesuatu secara langsung untuk
setidaknya mencari solusi dalam mengatasi masalah-masalah yang terkait dengan
kesehatan mental tersebut. Inilah yang menjadi salah satu dasar Halo Jiwa
mengusung tagline Walk Together
di tahun ini. “It’s time to walk the
talk” yang merupakan tagline utama dalam pertemuan global “WHO
Global Meeting to Accelerate Progress on SDG target 3.4 on Noncommunicable Diseases
(NCD) and Mental Health” pada 9 sampai 12 Desember 2019 di Muscat, Oman. WHO
telah meminta semua stakeholder dari seluruh negara peserta untuk melakukan
upaya-upaya dalam rangka mempercepat pencapaian SDGs target 3.4, yang berkaitan
dengan Good Health and Well-being.
Sebagai suatu komunitas yang juga memiliki misi bergabung dalam masyarakat
global, Halo Jiwa tentu saja menyambut baik seruan tersebut.
Walk berarti berjalan. Berjalan
dalam hal ini dimaknai sebagai perpindahan ke suatu tempat, dengan demikian ada
arah yang dituju. Berjalan tidak menunjukkan bahwa kita jalan di tempat dan
tidak beranjak dari tempat semula. Di sisi lain, berjalan juga bukan berlari
yang, diartikan tidak terburu-buru melakukan sesuatu sebelum menyelesaikan
sesuatu yang seyogyanya bisa dijangkau terlebih dahulu. Dengan kata Walk, Halo jiwa berharap agar pada tahun
2020 ini, dia telah menuju ke suatu arah yang jelas dan telah bergerak dengan
pasti untuk melakukan hal-hal bermanfaat demi perubahan positif.
Walk Together berarti berjalan
bersama. Frasa ini dimaknai lebih lanjut sebagai suatu bentuk ajakan kepada
semua pihak, khususnya pihak yang memiliki misi yang sama, untuk berkolaborasi
dalam mencapai tujuan yang sama, dalam hal ini meningkatkan kesehatan mental
melalui upaya-upaya preventif.
Walk together juga bermakna
menggabungkan berbagai potensi kekuatan yang berbeda untuk saling menguatkan
satu sama lain. Halo Jiwa seperti sebuah rumah yang di dalamnya dihuni oleh
orang-orang dengan berbagai sudut pandang dan karakter yang berbeda, juga
berjarak karena lokasi tinggal yang berbeda-beda. Meskipun berbeda dan
berjarak, semua saling merangkul dan melangkah untuk berjalan bersama
memberikan dampak positif bagi orang lain.
Let’s walk
together! Halo Jiwa mengajak semua pihak untuk terlibat dalam #WalkTogether,
melalui sebuah kebersamaan yang saling menguatkan dalam bingkai promosi
kesehatan mental.
Tidak ada komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.